Aku yang tidak janji, bukan hujan yang menepi
Rasa candu itu enggan kembali
Meski rindu datang membasahi hati
Meski tanpa ucap takut sendiri
Bukan siapa yang menemani
Cinta itu pupus dihantami badai malam ini
Aku yang tidak janji, bukan hujan yang gagal membawanya kembali
Hanya saja rasa itu telah lama pergi
Gemuruhnya tak sampai sama sekali
Bagaimana mungkin masa lalu bisa dicumbui?
Meski dirangkai dan dipupuk erat dalam mimpi
Aku yang tidak merasa lagi, bukan hujan yang ingkar janji
No comments:
Post a Comment